Umum
Program IDOLA Perkuat Identitas Cirebon Sebagai Kota Wali
CIAYUMAJAKUNING.ID – Kota Cirebon kian memperkuat identitasnya sebagai Kota Wali usai Wali Kota Cirebon Effendi Edo meresmikan program Indonesia Langgeng Al-Qur’an (IDOLA), yang digelar di Balai Kota, Jumat (19/09).
Menurut Wali Kota Edo program IDOLA hadir sebagai wujud nyata penguatan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan masyarakat.
“Harapannya, program ini tidak hanya berhenti di balai kota, tapi bisa tumbuh sampai ke tingkat keluarga,” ujarnya.
Program IDOLA sendiri terdiri dari lima kegiatan utama, yakni:
- Taman (Tadarusan Menjelang Azan Magrib) yang menghidupkan suasana religius menjelang waktu salat
- Cinta (Center of Idola Education and Training) yang difokuskan pada edukasi anak dan orang tua.
- Jaya (Jumat Amal Yasinan Birokrasi) yang mendorong ASN membudayakan yasinan
- Berperan (Beasiswa Prestasi Al-Qur’an) sebagai dukungan bagi generasi muda yang berprestasi
- Cita (Cirebon Idola Tasbih Al-Qur’an) sebagai upaya memperkuat kebiasaan zikir di tengah masyarakat
“Kelima program ini adalah ikhtiar agar Cirebon benar-benar tampil sebagai Kota Wali sejati, tenang, maju dan kuat dari sisi agamanya,” jelas Edo.
Program IDOLA juga menjadi momentum memperkuat kolaborasi antara pemerintah, lembaga keagamaan, ormas Islam, ponpes dan seluruh elemen masyarakat.
Dengan kebersamaan itu, di harapkan lahir generasi Qur’ani yang tak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga unggul dalam akhlak.
Rois Majlis Ilmu JQH PWNU Jabar KH Lukman Hakim yang juga ikut hadir menilai program ini sebagai upaya menjaga tradisi ke-Islaman.
“Ini ikhtiar membangun spiritualitas sekaligus mengingatkan kembali bahwa Cirebon punya identitas kuat sebagai Kota Wali,” ungkapnya.
Program IDOLA juga di anggap relevan yang di hadapkan pada derasnya arus globalisasi, perkembangan teknologi dan cepatnua perubahan sosial.
“Di harapkan masyarakat memiliki pondasi moral yang kokoh untuk menghadapi tantangan zaman,” pungkas Lukman. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
