Ekbis
Kelompok Tani Kota Cirebon Dapat Jatah Delapan Pompa Air dari Kementan RI
CIAYUMAJAKUNING.ID – Secara simbolis, Pj Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi menyerahkan bantuan dari Kementerian Pertanian (Kementan) RI sebanyak delapan pompa air kepada Kelompok Tani Sipadu Sejahtera RW 12 Sirandu, Pegambiran, Kota Cirebon, Rabu (08/05).
Menurut Agus bantuan pompa air supaya para petani lebih optimal dalam mempercepat tanam, meningkatkan hasil panen dan mengatasi kekeringan.
Dengan adanya peningkatan produktivitas pertanaman, jelasnya, juga akan terjadi peningkatan penghasilan maupun pendapatan masyarakat.
“Intinya bagian dari upaya pengendalian inflasi supaya produktifitas kita bisa meningkat ,” ujar Agus.
Ia juga berharap dengan bantuan pompa air ini dapat meningkatkan indeks pertanaman (IP) padi.
Bantuan pompa air di prioritaskan kepada para kelompok tani yang memiliki lahan sawah tadah hujan berdasarkan permohonan.
Hal tersebut juga merupakan bagian dari 5.000 pompa air yang di serahkan Kementan ke Pemprov Jabar.
Terkait operasional penggunaannya, kata Agus, di serahkan kepada kelompok tani termasuk bahan bakar minyak (BBM).
“BBM di fasilitasi untuk bisa memperoleh yang bersubsidi sepanjang ada rekomendasi dari DKPPP,” katanya.
Ia berharap para kelompok tani yang menerima bantuan dapat memanfaatkan pompa air sesuai peruntukkannya dan di jaga dengan baik.
Sementara itu, Kepala DKPPP Kota Cirebon Elmi Masruroh terdapat 83 hektar sawah tadah hujan di Kota Cirebon.
Namun yang memenuhi persyaratan menerima bantuan pompa air sebanyak 66 hektar lahan sawah.
“Dengan adanya pompanisasi dapat meningkatkan IP padi dari satu kali menjadi dua kali atau bahkan tiga kali dalam setahun,” harapnya. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
