Umum
Pj Bupati Indramayu Buka Kegiatan Diseminasi Kelitbangan 2024
CIAYUMAJAKUNING.ID – Pj Bupati Indramayu Dedi Taufik membuka kegiatan Diseminasi Kelitbangan yang berlangsung di Hotel Prima, Kabupaten Indramayu guna memastikan keberhasilan dalam perencanaan pembangunan daerah, Rabu (30/10).
Menurutnya perencanaan pembangunan daerah di perlukan landasan kuat berupa data, informasi yang akurat dan relevan.
“Di sinilah peran penelitian dan pengembangan (litbang) yang sangat krusial,” terangnya.
Litbang juga menganalisis, menginterpretasi, dan menghasilkan rekomendasi kebijakan yang berbasis bukti empiris.
Pj Bupati Dedi menambahkan Litbang membantu mengidentifikasi potensi sumber daya alam, manusia dan ekonomi suatu daerah.
Melalui litbang, masalah pembangunan yang di hadapi dapat di petakan secara akurat.
“Litbang memungkinkan analisis terhadap faktor yang mendorong atau menghambat pembangunan sehingga dapat di rumuskan strategi yang tepat,” terangnya.
Hasil litbang memberikan basis data yang kuat untuk pengambilan keputusan yang rasional dan terukur.
“Litbang juga mendorong pengembangan model pembangunan yang inovatif sesuai dengan kondisi daerah,” demikian kata Pj Bupati Dedi Taufik. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Umum2 hari ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Umum1 minggu ago
Disdukcapil Kuningan Buka Layanan Konsultasi pada Hari H Pilkada 2024
- Lifestyle2 hari ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Ekbis1 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis2 hari ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar
- Ekbis3 hari ago
OJK Lantik Sejumlah Pejabat Baru di Pusat dan Daerah
- Ekbis3 hari ago
Program EKI OJK Cirebon di Karangtawang Kuningan Diikuti 200 Pegiat UMKM
- Umum1 hari ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Ekbis2 hari ago
Indramayu Sabet Tiga Penghargaan di Bidang Pertanian dari Distanhorti Jabar