CIAYUMAJAKUNING.ID – Gerakan Literasi Nasional (GLN) Gareulis Jawa Barat (Jabar) menyambangi pameran literasi yang di laksanakan di beberapa sekolah di Kabupaten Indramayu yang menjadi peserta program Tantangan Literasi Nusantara (Talenta) tahun 2023.
Kegiatan tersebut terselenggara berkat kerja sama GLN Gareulis Jabar, DPA Indramayu dan duta baca Indramayu, Kamis (21/12).
Ketua GLN Gareulis Jabar Yulia Yulianti kagum dengan berbagai macam kreasi yang di tampilkan baik dari murid dan guru.
“Masyaallah, bagus-bagus ya hasil karyanya luar biasa ini para siswa dan guru di Kabupaten Indramayu,” ungkapnya.
Peserta yang mengikuti pameran yakni SMPN 4 Sindang, SMPN 2 Sindang, SDN Dermayu, SMPN Unggulan, SDN 1 Kepandean, SMAN 2 Indramayu dan SMPN 2 Indramayu.
Sementara itu, Ketua GLN Gareulis Indramayu Lilis Yuningsih mengatakan Program Talenta 2023 di gagas oleh GLN Gareulis Jabar sejak 2020.
Peserta berasal dari berbagai instansi Pendidikan di Jabar mulai dari jenjang SD hingga SMA/SMK dengan menyelesaikan beberapa jenis tantangan.
Di antaranya diklat literasi, membaca buku, melakukan review, menulis, mendongeng dan diorama dunia baca.
Periode penilaian berlangsung selama 10 bulan sejak Maret 2023.
Sebanyak 275 peserta di Indramayu mengikuti program Talenta dan tersisa 123 orang yang terdiri dari kategori perorangan, keluarga dan sekolah.
“Sementara untuk pemberian anugerah tingkat Jabar rencananya akan di laksanakan sekitar Maret 2024,” jelasnya.
Menurut Plt Kadisdikbud Indramayu Ahmad Syadali program Talenta 2023 merupakan upaya dalam meningkatkan budaya literasi di Indramayu.
“Semoga dengan keikutsertaan dalam program Talenta 2023 ini dapat meningkatkan literasi di Indramayu,” ujarnya.
Senada di sampaikan Kabid Pengambangan Perpustakaan dan Pembudayaan Kegemaran Membaca (P3KM) DPA Indramayu Sulaeman Zajuli.
Ia menilai sebuah kebanggaan pameran literasi dari peserta Talenta 2023 di Indramayu dapat di sambangi Ketua GLN Gareulis Jabar.
“Apalagi pada festival sebelumnya Indramayu menyabet penghargaan, semoga dapat di pertahankan,” harap Sulaeman. ***