Umum
1.735 Peserta Ikuti Kejuaraan Atletik Pelajar se-Kabupaten Cirebon
CIAYUMAJAKUNING.ID – Sekda Kabupaten Cirebon Hilmy Riva’i membuka Kejuaraan Atletik Pelajar se-Kabupaten Cirebon di Stadion Ranggajati, Kecamatan Sumber sebagai upaya pembinaan atlet usia dini, Senin (28/04).
Sekda Himy menambahkan ajang ini juga sekaligus bagian dari investasi jangka panjang daerah dalam bidang sumber daya manusia.
“Olahraga bukan hanya kegiatan fisik, melainkan bagian dari sistem pembinaan karakter dan kualitas generasi muda,” katanya.
Hilmy menilai pelajar yang di bina lewat jalur olahraga berpotensi besar membawa nama baik daerah.
“Atlet pelajar harus menjadi bagian dari sistem pembinaan berkelanjutan yang tertata dan terintegrasi,” ujarnya.
Hilmy menambahkan olahraga adalah media membangun daya juang, disiplin dan integritas.
“Kita ingin pelajar Kabupaten Cirebon bukan hanya unggul di akademik tapi juga kuat dalam karakter dan fisik,” tegasnya.
Kabid Olahraga Dispora Kabupaten Cirebon Sukawi mengatakan kejuaraan atletik di ikuti 1.735 pelajar dari SD hingga SMA.
“Jumlah peserta masing-masing terdiri dari 747 siswa tingkat SD/MI, 639 siswa tingkat SMP/MTs dan 349 siswa tingkat SMA/SMK/MA,” paparnya. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Budaya11 bulan agoTradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
-
Umum9 bulan agoIstimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
-
Umum12 bulan agoAgha Setia Putra Gantikan Hesekiel Sijabat Jadi Kepala ATR/BPN Kabupaten Cirebon
